Baliho Puan Maharadi dan Airlangga Hartarto Berbagi Tempat di Jalan Trans Sulawesi
TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU - Baliho Puan Maharani dan Airlangga Hartarto juga menghiasi Kabupaten Mamuju Tengah, Sulawesi Barat (Sulbar).
Pantauan Tribun-Sulbar.com, Rabu (18/8/2021) baliho keduanya berada di satu stand.
Baliho keduanya berada di perempatan Jl Trans Sulawesi dan Poros Jl Tobadak, Mamuju Tengah, jaraknya sekitar 1 kilometer dari Kantor Bupati Mamuju Tengah.
Baca juga: Baliho Ganjar Pranowo #Indonesia Lancar Sudah Beredar di Mamuju

Jadi dari arah Trans Sulawesi masuk ke Jl Tobadak pengguna jalan akan lihat baliho Puan Maharani.
Sebaliknya keluar ke Jl Trans Sulawesi pengguna jalan akan lihat baliho Airlangga Hartarto.
Diketahui, Bupati Mamuju Tengah, Aras Tammauni merupakan Ketua DPD I Partai Golkar Sulbar.
Sementara, anaknya Arwan Aras Tammauni merupakan anggota Komisi VIII DPR RI dari PDI-Perjuangan.
Baca juga: Baliho Prabowo Juga Menghiasi Kota Mamuju, Isra: Ini Awal Menuju Pilpres 2024
Baca juga: Perang Baliho Tokoh Politik, Pengamat: Harusnya Gebrakan Menanggulangi Pandemi Covid-19
Sekretaris DPD PDI-Perjuangan Sulbar, Charles Wiseman mengatakan, baliho Puan di Sulbar tidak masuk agenda partai.
"Jadi tidak ada instruksi dari DPP Partai soal tersebarnya baliho Puan," kata Charles, Rabu (18/8/2021).
Keputusan calon presiden merupakan hak proratifnya Ketua Umum Partai, Megawati Soekarnoputri.
Pemasangan Baliho Puan dianggap kerjaan para relawan partai.

"Bisa saja pengagumnya Puan, relawan atau internal partai. Karena tidak masuk agenda partai," tuturnya.
Bahkan bukan cuman Baliho Puan, ada juga baliho Ganjar Pranowo.
Namun, dirinya memastikan tidak masuk dalam kegiatan atau agenda partai DPD PDI-Perjuangan.(*)
Laporan Wartawan TRIBUN-SULBAR.COM, Habluddin
0 Response to "Baliho Puan Maharadi dan Airlangga Hartarto Berbagi Tempat di Jalan Trans Sulawesi"
Post a Comment