Lagi Warga Aceh Barat Meninggal Akibat Terpapar Covid-19 Hasil Swab Keluar 3 Hari Usai Dikuburkan

Laporan Sa'dul Bahri | Aceh Barat
SERAMBINEWS.COM, MEULABOH - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Aceh Barat, Minggu (1/8/2021), melaporkan ada 1 orang warga telah meninggal dunia akibat terinfeksi Virus Corona.
Pasien yang telah meninggal dunia itu berasal dari Gampong Suak Indrapuri, Kecamatan Johan Pahlawan, atas nama MA (57).
“MA, warga Suak Indrapuri ini meninggal pada Kamis (29/7/2021) lalu, dan hal itu kita ketahui setelah keluar hasil swab yang baru keluar hari ini,†kata Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Aceh Barat, Amril Nuthihar kepada Serambinews.com, Minggu (1/8/2021).
Disebutkan Amril, selain ada penambahan satu warga yang meninggal, dari desa tersebut juga pada Minggu (1/8/2021), ada 1 orang warga yang positif terinfeksi Covid-19.
Pasien positif Covid-19 tersebut atas nama ZZ (68), yang saat ini sedang dirawat di Ruang Pinere RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh.
Ia menambahkan, bahwa pada hari yang sama juga ada 13 pasien Corona Virus Disease 2019 atau Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh kembali.
Baca juga: Kasus Harian Covid-19 di Aceh Meningkat Tajam, Dua Pekan Mencapai 1.526 Kasus
Baca juga: Gempuran Covid-19 Terus Melonjak di Negeri Gajah Putih, Perdana Menteri Thailand Dituntut Mundur
Baca juga: Mahasiswi Kejang-kejang dan Lumpuh Usai Divaksin, Begini Respon Satgas Covid-19 Aceh Barat
Dirincikan, dengan bertambahnya kasus tersebut maka jumlah kumulatif Covid-19 di Aceh Barat per tanggal 1 Agustus 2021, sudah mencapai 531 orang.
Dari 531 orang tersebut, dirawat di RSUZA Banda Aceh sebanyak 3 orang.
Dirawat di RSUD Cut Nyak Dhien 1 orang, dan dirawat di Rumah Sakit Meuraxa 1 orang.
Selanjutnya, isolasi di fasilitas khusus di Komplek Rumah Sakit Jiwa di Desa Beureugang, Kecamatan Kaway XVI sebanyak 3 orang, dan isolasi mandiri sebanyak 27 orang.
Selain itu, sebanyak 460 orang pasien telah dinyatakan sembuh, dan sebanyak 36 orang telah meninggal dunia.(*)
0 Response to "Lagi Warga Aceh Barat Meninggal Akibat Terpapar Covid-19 Hasil Swab Keluar 3 Hari Usai Dikuburkan"
Post a Comment