Sejumlah Turnamen Dunia Batal PBSI Langsung Alihkan Fokus Atlet

VIVA â€" Federasi Badminton Dunia (BWF) memutuskan untuk membatalkan sejumlah turnamen. Itu disebabkan pembatasan yang masih diterapkan di sejumlah negara karena situasi pandemi COVID-19.

Dalam rilis yang diterima VIVA, Rabu 11 Agustus 2021, BWF membatalkan beberapa turnamen yang sedianya digelar sampai November 2021.

Sebut saja, turnamen Korea Open 2021 yang semestinya dihelat pada 31 Agustus hingga 5 September di Jinnam Indoor Stadium di Kota Yeosu, batal digelar.

Selain Korea Open, BWF juga membatalkan turnamen Korea Masters dan Macau Open yang harusnya digelar bulan November.

Panitia setempat tidak punya pilihan selain untuk membatalkan penyelenggaraan turnamen tersebut.

Related Posts

0 Response to "Sejumlah Turnamen Dunia Batal PBSI Langsung Alihkan Fokus Atlet"

Post a Comment