5 Manfaat Hebat Seks di Sore Hari

Jakarta, CNN Indonesia --

Seks di pagi hari atau malam hari adalah hal yang umum dilakukan. Namun ini tak berarti kalau tak boleh ada waktu lain untuk bercinta. Sah-sah saja jika Anda ingin seks sore hari.

Seks sore hari bisa dilakukan antara waktu sebelum matahari terbenam. Di saat-saat inilah Anda bisa mulai melakukan kegiatan panas bersama pasangan di atas ranjang atau tempat manapun yang Anda inginkan.

Berikut keuntungan melakukan seks di sore hari dikutip dari berbagai sumber.


1.Tak Ada Rasa Khawatir

Saat melakukan seks di sore hari Anda tak perlu mengkhawatirkan apapun. Melansir dari InsideHook, saat seks pagi hari Anda mungkin khawatir dengan bau mulut atau wajah yang tampak berminyak serta rambut acak-acakan setelah tidur semalaman.

Anda juga tak perlu khawatir dengan rasa lelah yang bisa muncul di malam hari setelah seharian bekerja. Seks sore hari bisa menjadi waktu yang tepat dan stamina serta penampilan masih 'prima.'

Apalagi buat pasangan yang masih work from home, cara ini bisa jadi selingan rentetan meeting online yang mendera.

2. Pencahayaan Alami

Sore hari menjadi waktu yang tak terlalu terang dan tak terlalu gelap. Anda bahkan tak perlu menyalakan lampu, cukup membuka sedikit celah di jendela, cahaya alami dari matahari yang akan terbenam samar-samar memasuki kamar.

Kondisi ini bakal menambah romantisme dan bisa semakin membuat seks dengan pasangan lebih menyenangkan.

3.Terbukti Baik Secara Ilmiah

Peneliti Klinis di Sleep and Circadian Neuroscience Institute Oxford University, Paul Kelly mengatakan kepada Bustle, jam 3 sore adalah waktu terbaik melakukan seks jika Anda ada di usia 20-an. Jam-jam ini menjadi waktu di mana energi Anda sedang berada di puncak.

4.Pengganti Workout Harian

Setengah jam seks dipercaya bisa membakar kalori sebanyak jogging 30 menit. Meski memang banyak ahli yang tidak setuju dengan pendapat ini, tapi tidak ada salahnya mencoba mengganti latihan harian dengan seks sore bersama pasangan. Selain kalori terbakar, keintiman bersama pasangan juga terjaga saat seks sore hari.

5. Hormon Berada di Tingkat Sempurna

Pakar Hormon dan Penulis WomenCode, Alissa Vitti mengatakan, hormon berada di masa puncak saat sore hari. Pria memiliki kadar estrogen yang lebih tinggi di sore hari, sedangkan wanita memiliki kadar kortisol yang lebih tinggi.

Ini berarti pria terbuka untuk seks dan wanita memiliki banyak energi untuk meladeninya. Ini menjadi keseimbangan yang bagus dalam melakukan seks sore hari.

(tst/chs)

[Gambas:Video CNN]

0 Response to "5 Manfaat Hebat Seks di Sore Hari"

Post a Comment