Siasati Ganjil Genap Pemotor Ini Gunakan Plat Motor Pengendara Lain

VIVA â" Satgas COVID-19 Kabupaten Bogor tengah menerapkan kebijakan ganjil genap guna mengurangi volume kendaraan yang berpotensi menimbulkan kerumunan wisatawan. Sebanyak 7 titik akses menuju puncak disekat. Salah satunya titik pemeriksaan di Raibow Hill atau Bukit Pelangi Sentul.
Di lokasi ini petugas memergoki pengendara yang memakai nomor plat sama dengan pengendara lain. Ternyata pengendara itu meminjam plat nomor pengendara lain untuk bisa lolos dari pemeriksaan.
Awalnya, petugas mencurigai adanya motor-motor yang tidak memiliki plat nomor di belakangnya. Petugas lalu mendapati dua motor itu menggunakan nomor plat sama.
Petugas langsung memberhentikan pengendara roda dua tersebut. Saat ditanya ternyata pengendara itu mengaku meminjam plat nomor pengendara lain.
âJadi dia itu pinjam plat nomor ke pengendara lain, biar lolos pemeriksaan,â kata petugas, Sabtu 4 September 2021.
0 Response to "Siasati Ganjil Genap Pemotor Ini Gunakan Plat Motor Pengendara Lain"
Post a Comment